Spread the love

macetduaJakarta,BeritaRayaOnline,-Kemacetan identik setiap pelaksanaan lebaran. Tahun ini, pemudik merasakan kepadatan yang luar biasa. Pemerintah juga sudah menyusun berbagai rencana melawan kepadatan jauh hari. Meski dalam proses, akhirnya kerjasama kita semua menjadikan kemacetan bagian berkah silaturahmi.

Berikut update terkait informasi dan solusi kemacetan.

1. Sampai pukul 13.00-14.15 WIB. Kemacetan Gate Tol Pejagan sekitar 20 KM dan Gate Brebes Timur atau Brexit sekitar 2-3 KM. Jajaran kepolisian melakukan rekayasa yaitu pemudik yg antri di gate Pejagan diarahkan ke Brexit. Pemudik dari arah Jakarta dikeluarkan di Tol Gate Kanci.

2. Meski padat, coba pindah ke jalur selatan. Misal, Cirebon-Cikijing-Kawali-Ciamis. Kalau dari Brebes Pejagan – Prupuk – Bumiayu. Atau Jalur Tengah, Pejagan-Ketanggungan- Slawi-Kramat- Suradadi-Pemalang.

3. MOHON pengendara yg akan kembali dr arah timur atau yg mengarah ke BREBES TIMUR utk di upayakan sebelum masuk pejagan harus SUDAH mengisi BBM. Dimana jalur Brexit tidak ada tempat pengisian BBM. Ada satu SPBU Kaligansa tapi sangat penuh dan antrian panjang.

4. Kehabisan bensin?? Silahkan dicoba Call centre Pertamina. Momen lebaran, pertamina menjual pertamax kemasan kaleng 1 liter, 2 liter, dan 5 liter, dan 10 liter. BBM kemasan ini dijual di jalur-jalur mudik. Cara pesan dengab menghubungi call center Pertamina 1500000 – sebutkan nomor mobil – lokasi di mana mobil menunggu. Jika terjebak kemacetan di jalan tol, sebutkan ada di kilometer berapa. Pertamina akan mengantarkan pertamax kemasan kaleng dengan sepeda atau sepeda motor yang dapat menembus kemacetan di jalan tol. Berikut daftar harganya:

Pertamax
Kemasan 1 liter Rp 7.850
Kemasan 2 liter Rp 15.000
Kemasan 5 liter Rp 39.000
Kemasan 10 liter Rp 78.500

Pertamax Plus
Kemasan 5 liter Rp 44.000
Kemasan 10 liter Rp 87.500

Pertamina Dex
Kemasan 10 liter Rp 86.000

5. Komunikasi selama menghadapi kemacetan itu penting. Ini untuk mengurangi emosi pemudik sekalian. Macet tapi tetap menyapa keluarga dan melihat keadaan sekitar.

Apabila ada layanan keluhan jaringan, dapat mention ke akun Kemkominfo. Atau call centre sebagai berikut Telkomsel (Ke 111 dan 116 lalu medsos @telkomsel dan Twitter), XL (817 dari nomor XL Twitter @XLCare dan @XL123), Smartfren (call center nya 888, medsosnya: Www.facebook.com/smartfren Twitter.com/smartfrenworld) dan Indosat (185, 186 dan medsos indosat).

Semoga mudik kali ini menjadi rangkaian cerita manis saat bertemu handai taulan di hari kemenangan, hari raya Iedul Fitri.(*/Bro-1)

Editor  : Pulo Lasman Simanjuntak

Tinggalkan Balasan